Friday, December 21, 2007

Aki Said..

Barusan ketika wudhu buat shalat Isya, baru keingat bahwa besok kudu kerja. Waduh, salah dong tadi kebablasan tidur abis biliar seharian. Ketiduran setelah ujan-ujanan karena dari siang kejebak di tempat biliar ga bisa pulang gara-gara ujan ga reda-reda. Kebablasan tidur dan baru kebangun jam setengah sebelas.

Udah akh, nulis dikit aja, abis tadi kepicu jadi pengen nulis gara-gara baca salah satu blog rekan milis yang ternyata hari ini dia bisa bikin tiga posting di blog, rajin amat, apa ga ikutan kurban tu orang..(saya juga ga kok ^^)

Barusan liat di tivi tentang lagi-lagi, banjir di Kpg Pulo - Kampung melayu yang sore ini udah kembali surut. Yang lucu adalah kehidupan warga sana yang seolah-olah tidak terganggu dengan adanya banjir kiriman dari Bogor sana yang tadi pagi sempat menggenangi perumahan mereka hingga ketinggian 2.5 Meter. Di tivi diliatin warga yang lagi bakar sate dan dari liputan lainnya terlihat lagi motong hewan kurban. Bayangin, banjir-banjir gitu kegiatan kurban tetap berjalan seolah-olah tidak terjadi apa-apa.

Satu yang bikin salut adalah mereka adalah orang-orang ulet dan sabar. Setiap musim hujan, selalu dapat bingkisan berupa banjir, tapi mereka tetap bertahan. Ada alasan lain kenapa mereka tetap bertahan disana, apa lagi kalau tidak karena mereka tidak punya pilihan. Jika orang-orang bilang bahwa 'hidup adalah pilihan', mereka itu akan jawab 'bullshit'.. ups kasar yaa... tapi coba aja kalau brani ngomong gitu ke mereka, mungkin akan dapat jawaban yang lebih kasar.. 'tai..!' misalnya, hihihi sama yaa artinya. Yaa begitulah, sebenarnya bukannya karena mereka itu sabar, tapi memang tidak punya pilihan. Kalau dalam buku 'Mimpi Einstein', mereka itu masuk kedalam ruang-waktu yang telah tertancap pada satu titik, tidak bisa berubah.

Kadang dijalan, ketika berangkat ke kantor pagi-pagi, saya sering ngalamin kemacetan karena ternyata didepan ada beberapa gerobak barang bekas yang baru keluar dari kandangnya, siap beredar hari itu untuk ngumpulin barang-barang bekas. Belum lagi pagi-pagi, subuh-subuh saya sering ketemu mereka sudah ngorek-ngorek tong sampah buat dapatin apapun yang masih bisa di recycle. Seperti halnya mereka yang di kpg Pulo, mereka ini juga orang-orang yang tidak punya pilihan sehingga peluang sekecil apapun untuk tetap hidup mereka ambil.

Sedikit menyimpang dari bahasan diatas, satu yang saya suka dari teman-teman sesama pengendara motor adalah terlihat dari teman-teman cukup bisa ngerti mereka yang narik gerobak itu sehingga sabar dan tidak nglaksonin mereka agar minggir. Kita suka sabar nunggu mereka lewat, atau nunggu jalan yang lebih lega agar bisa menyalip mereka. Kita cukup sabar liat orang dengan kondisi tidak seberuntung kita yang cuma duduk di jok motor dan tinggal narik gas untuk bergerak, sesabar mereka yang duduk dibalik kemudi mobil menunggu kita-kita pengendara motor yang suka salib jalan mereka. Salah satu yang saya suka dari kota ini adalah karena Jakarta itu adalah kumpulan orang-orang sabar. Yang motor sabar terhadap sesama pengendara motor yang ingin nyalip, atau para gerobak makanan atau gerobak barang bekas yang share jalur motor di kiri jalan. Pengendara mobil suka sabar liat pengendara motor yang suka zigzag diantara mobil mereka yang lagi macet. Yang bikin kesel adalah mereka yang shoutout holic, suka banget nempelin tangan mereka ke klakson yang bikin brisik, tidak hanya bikin kesal mobil atau motor didepan mereka yang ketahan gara-gara macet dan tidak pernah mikir bahwa mereka yang lagi jalan kaki atau duduk di angkot sering stess dengar teriakan klakson mereka.

Terakhir, pesan yang udah basi karena terlalu sering diulang, tapi ga ada salahnya diulang lagi buat pengingat karena seperti halnya ceramah agama, sebagian besar sebenarnya adalah materi yang di ulang-ulang, tapi tetap aja diangkat ke mimbar sebagai pengingat karena kita masih sering lupa. Naaah ini sama dengan itu, cuma sebagai pengingat..

" bersyukurlah bahwa kita masih bisa memilih dalam hidup.. dan jika dalam beberapa hal kita tidak punya pilihan, jadilah orang yang sabar"

..iyaaa Ki.. !!
udah sekarang Aki sana bobo, udah malem, pan besok kudu ngantor ^^

ups, di laptop skarang lagi lagu lama dari Mr. Big - Nothing but love

And if you walk away
You know that I will follow
To steal back your broken heart
At least until tomorrow
Because whatever comes today
Beside you I can't hide you're the one

Nothing but love can last forever
Nothing but love will start
To mend the place inside your heart
That needed healing

Yummie...

No comments: